Pada hari Senin dan Selasa, 11-12 November 2024, SMK Darul Ulum Kecamatan Sekampung mengadakan visitasi akreditasi oleh tim asesor dari Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus (BAN-PDM) Provinsi Lampung. Tim asesor yang melakukan penilaian terdiri dari Bapak Sugeng Haryanto, S.Pd., M.M., sebagai asesor 1, dan Bapak Drs. Eko Sulihantoro, M.Pd., sebagai asesor 2.
Kedua asesor tersebut disambut oleh Ketua Yayasan Darul Ulum, Bapak H. Ahmad Abroza, M.Pd.I., dan Kepala Sekolah SMK Darul Ulum, Bapak Edi Julianto, S.Pd., M.Pd., yang turut mendampingi selama proses visitasi. Dalam kunjungan ini, tim asesor melakukan penilaian mendalam terhadap berbagai aspek sekolah, termasuk manajemen, proses pembelajaran, kualitas tenaga pendidik, serta sarana dan prasarana yang tersedia.
Ketua Yayasan Bapak H. Ahmad Abroza, M.Pd.I mengungkapkan harapannya agar SMK Darul Ulum dapat meraih hasil akreditasi yang terbaik, sehingga dapat semakin memacu seluruh warga sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di sekolah tersebut. Hal ini juga sejalan dengan harapan Kepala Sekolah Bapak Edi Julianto, S.Pd., M.Pd., yang menyatakan bahwa pencapaian nilai akreditasi yang baik diharapkan dapat mendorong SMK Darul Ulum menjadi sekolah yang unggul dan mampu bersaing di dunia pendidikan. Selain itu, dengan akreditasi yang memadai, sekolah diharapkan semakin siap dalam mencetak lulusan yang kompeten dan berdaya saing tinggi di dunia kerja.
Proses visitasi berjalan dengan lancar, ditandai dengan penilaian secara rinci oleh tim asesor. Bapak Sugeng Haryanto, S.Pd., M.M. dan Bapak Drs. Eko Sulihantoro, M.Pd. melakukan observasi, wawancara, serta pengecekan dokumen terkait untuk memastikan setiap aspek sekolah telah memenuhi standar akreditasi yang ditetapkan. SMK Darul Ulum berharap hasil visitasi ini dapat meningkatkan prestasi sekolah dan memberikan dorongan positif bagi seluruh civitas akademika untuk terus berinovasi dalam meningkatkan kualitas pendidikan.
© 2024 Yayasan Darul Ulum Sekampung